Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cara Cek Nomor HP yang Terdaftar di Bank BRI

Cara cek nomor HP yang terdaftar di BANK BRI ternyata bisa Anda lakukan dengan cepat dan mudah. Dengan mengetahui nomor yang terdaftar tersebut, maka Anda bisa tahu nomor mana yang harus Anda gunakan untuk melakukan aktivasi.


Mengecek nomor terdaftar BRI memang sangat dibutuhkan. Terutama pada saat nasabah mengalami lupa nomor mana yang sudah didaftarkan di bank. Ini juga bisa bermanfaat jika nasabah kerap mengganti hp atau kartu hangus.

Cara Cek No HP di ATM BRI


Salah satu cara yang bisa Anda lakukan untuk mengecek nomor HP yang terdaftar di Bank BRI yaitu dengan melalui mesin ATM BRI. Langkah ini bisa Anda pakai apabila Anda belum melakukan pengaktifan internet banking atau mobile banking.

  1. Adapun cara yang bisa Anda lakukan untuk melihat nomor hp yang didaftarkan di bank via ATM BRI adalah sebagai berikut:
  2. Pertama, kunjungi ATM BRI terdekat.
  3. Pastikan jangan memakai ATM Link atau memakai ATM bank lainnya. Sebab, caranya akan berbeda.
  4. Selanjutnya masukkan kartu ATM BRI Anda ke dalam mesin ATM.
  5. Setelah itu, tulis PIN BRI dengan benar. Jangan sampai 3 kali salah jika tidak ingin ATM Anda di blokir.
  6. Pilihlah bahasa Indonesia.
  7. Kemudian, Anda bisa pilih Transaksi Lainnya.
  8. Nantinya, Anda akan menemukan beberapa opsi, pilihlah “Pendaftaran e-banking” > ”Mobile Banking”.
  9. Selanjutnya, Anda bisa pilih lanjut.
  10. Tunggulah proses dari mesin.
  11. Sampai di sini, nomor HP Anda akan muncul di layar.

Nomor yang muncul pada layar mesin ATM tersebut adalah nomor HP yang telah Anda daftarkan pada BANK BRI. Anda harus mengingatnya untuk kebutuhan aktivasi nanti.

Cara Cek No HP Terdaftar Melalui Customers Service Bank BRI


Tak hanya bisa dilakukan dengan melalui mesin ATM saja. Cara cek nomor HP yang terdaftar BRI juga bisa Anda lakukan dengan melalui customers service.

Anda bisa datang langsung ke kantor cabang bank BRI untuk memperolehnya. Kemudian, Anda bisa langsung menanyakannya ke pihak customer service  yang bertugas di kantornya.

Jika tidak, Anda juga dapat menelpon langsung customer service. Namun, pastikan terlebih dulu Anda mengetahui nomor rekening Anda untuk proses pengecekan.

Apabila sudah, Anda bisa contact no 14017/1500017. Jika nomor HP  yang terdaftar sudah tidak bisa digunakan lagi atau nomor hilang, maka nasabah harus melakukan ganti nomor.

Caranya mudah, Anda dapat mengajukan keluhan kepada customer service atau langsung pergi ke kantor cabang Bank BRI

Cara Cek Nomor HP Sudah Terdaftar SMS Banking BRI Melalui Brimo


Cara cek nomor HP yang terdaftar di bank BRI via BRI Mobile ato Brimo bisa digunakan oleh para nasabah yang sudah melakukan pendaftaran nomor di sms banking.

Caranya pun sangat mudah, Anda  hanya perlu membuka aplikasi di mobile banking BRI dan ikuti langkah-langkah berikut ini!

  1. Pastikan handphone Anda sudah terhubung di jaringan internet.
  2. Bukalah aplikasi mobile banking BRI.
  3. Anda bisa Login dengan menuliskan User ID serta MPIN Anda.
  4. Pilih “Login”.
  5. Pada tampilan awal, Anda bisa  klik menu “settings” atau “pengaturan”.
  6. Nantinya, Anda dapat melihat nomor dan nama pemilik dalam menu tersebut.
  7. Selesai.

Untuk kebutuhan transaksi finansial pada layanan BRI Internet Banking memang membutuhkan kode verifikasi yang akan dikirimkan lewat SMS ke nomor telepon terdaftar yang dinamakan dengan mToken.

Supaya SMS mToken dapat masuk ke nomor telepon terdaftar, sebagai nasabah Anda harus memastikan bahwa nomor tersebut berada dalam masa aktif dan memiliki pulsa untuk membayar biaya potongan.

Sesudah menerapkan cara cek nomor HP yang terdaftar di BANK BRI, jika nomor Anda sudah rusak, maka segeralah ganti dengan nomor baru dan daftarkan lagi ke Bank BRI.

Posting Komentar untuk "Cara Cek Nomor HP yang Terdaftar di Bank BRI"