Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Widget HTML #1

Cara Membuat Favicon untuk Blog Sendiri

Cara Membuat Favicon untuk Blog Sendiri Apakah blog Anda memiliki favicon khusus? Jika tidak, itu benar-benar harus. Hari ini kita akan mempelajari apa itu favicon, mengapa Anda membutuhkannya, dan terakhir cara membuat favicon untuk blog atau situs web Anda. 

Saya masih melihat banyak blog yang mengabaikan favicon, jadi jika blog Anda adalah salah satunya, bantulah diri Anda sendiri dan buat sekarang menggunakan tutorial di bawah ini.

Ada 2 cara yang bisa Ada pakai untuk membuat favicon di blog secara online dengan tools favicon generator atau menggunakan aplikasi Adobe Photoshop .

Di bawah ini langkah - langkah nya kita mulai dari yang pertama .


Cara Membuat Favicon Online dengan Tools Generator


1. Siapkan gambar yang akan kamu convert manjadi favicon .

2. Selanjutnya Buka situs berikut ini https://www.favicon-generator.org/ .

3. Selanjutnya Unggah gambar ber format (PNG ke ICO, JPG ke ICO, GIF ke ICO) dan ubah menjadi favicon Windows (.ico) dan Ikon Aplikasi.

4. Pilih Chose File , cari gambar yang akan di ubah menjadi favicon blog lalu klik Open .

Cara Membuat Favicon Online dengan Tools Generator

5. Jika gambar sudah terunggah klik Create Favicon .

6. Setelah itu Anda tinggal klik Download the generator favicon atau juga bisa menggunakan mode html, namun ini agak ribet , saran saya langsung ganti saja dengan gambar .

Cara Membuat Favicon Online dengan Tools Generator

Sekarang anda bisa langsung mengganti favicon di menu dashboard blogger tutorialnya ada juga di blog saya ini .

Ini adalah cara ke dua jika ingin membuat favicon seperti blog saya ini simple tapi sedikit keren ikuti langkah di bawah ini .

Cara Membuat Favicon dengan Adobe Photoshop


1. Buka aplikasi Adobe Photoshop di PC Anda .

Cara Membuat Favicon dengan Adobe Photoshop

2. Tekan CTRL + N untuk membuat project baru selanjutnya pada bagian ukuran favicon ubah Width : 92 pixels dan Hight : 92 pixels serta atur resolusi menjadai 300 pixels/inch lalu klik oke .

3. Selanjutnya Pilih opsi untuk menulis inisial blog kamu pada kolom project , atur sesuai kebutuhan untuk ukuran font dan jenis font yang di gunakan .

Cara Membuat Favicon dengan Adobe Photoshop

4. Pada Bagian background jika kamu ingin membuat favicon transparan seperti blog ini hapus saja bagian itu, jika ingin membuatnya berwarna tingal tambahkan warna di menu paint bucket tool atau tekan G .

5. Terakhir tinggal simpan tekan tombol CTRL + S lalu pilih format menjadi PNG .

Cara Membuat Favicon dengan Adobe Photoshop

Sekarang Anda tinggal mengubah favicon di blog anda maka lihat hasilnya dengan 2 cara di atas bisa membuat brand logo blog anda tanpa membayar mahal .

Demikian untuk artikel tentang Cara Membuat Favicon untuk Blog Sendiri semoga dapat bermanfaat sekian dan terimakasih .

Posting Komentar untuk "Cara Membuat Favicon untuk Blog Sendiri"